Pengukuran Kebugaran Jasmani Pegawai Dinas Dinas Kesehatan Tabanan dengan Menggunakan Aplikasi SIPGAR
Tabanan, 30 Juni 2022 – Bertempat di Lapangan Dangin Carik Tabanan, Pegawai Dinas Kesehatan Kabupaten Tabanan mengikuti Pengukuran Kebugaran jasmani. Tes kebugaran ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebugaran jantung dan paru individu berdasarkan jenis kelamin dan kelompok umur. Sebelum melaksanakan tes kebugaran terlebih dahulu dilakukan pengukuran berat badan, tinggi badan, Pengecekan Tensi, dan Gula darah bagi para peserta.
Pengukuran kebugaran dilakukan dengan metode Rockport yaitu dimana peserta diharuskan melakukan jalan / lari kecil / jogging sesuai dengan kemampuan secara konsisten sejauh 1.6 kilo meter, metode ini dipilih karena memiliki beberapa keunggulan antara lain. Mudah dilakukan, Tidak memerlukan alat khusus, aman bagi orang dengan resiko penyakit, Dapat dilakukan secara individu ataupun kelompok serta dilakukan sesuai dengan kemampuan.
Tes kebugaran dilakukan dengan menggunakan Aplikasi SIPGAR (Sistem Informasi Pengukuran Kebugaran) yang diperkenalkan oleh Kementrian Kesehatan pada tanggal 14 Oktober 2020. SIPGAR merupakan aplikasi pencatatan pemeriksaan kondisi fisik seseorang yang dilakukan dalam kurun waktu tertentu menggunakan metode Rockport.




